Sistem Pendukung Keputusan Pembinaan Narapidana – Hybrid ANP–TOPSIS Berbasis Web


Akses : Silahkan akses web disini

Proyek ini merupakan aplikasi web Sistem Pendukung Keputusan (Decision Support System / DSS) yang dirancang untuk membantu proses evaluasi pembinaan narapidana secara objektif, terstruktur, dan terukur. Sistem ini mengimplementasikan metode hybrid Analytic Network Process (ANP) dan TOPSIS untuk menghasilkan peringkat pembinaan narapidana berdasarkan kriteria dan sub-kriteria yang telah ditentukan.

Aplikasi dikembangkan sebagai sistem berbasis web multi-role yang merepresentasikan alur kerja nyata di lingkungan lembaga pemasyarakatan.


🎯 Tujuan Pengembangan

  • Mengurangi subjektivitas dalam proses evaluasi pembinaan narapidana
  • Menyediakan alat bantu pengambilan keputusan berbasis metode ilmiah
  • Mempermudah pengelolaan data, penilaian, dan pelaporan secara terpusat
  • Menyajikan hasil evaluasi yang transparan dan dapat dipertanggungjawabkan

⚙️ Fitur Utama

  • Manajemen Data Narapidana
    Pengelolaan data identitas narapidana secara terstruktur dan terpusat.
  • Manajemen Periode Evaluasi
    Mendukung evaluasi berkala sesuai periode pembinaan yang ditentukan.
  • Penilaian Multi-Kriteria
    Input nilai pembinaan berdasarkan kriteria dan sub-kriteria oleh petugas terkait.
  • Perhitungan Hybrid ANP–TOPSIS
    • ANP digunakan untuk menentukan bobot kriteria dengan mempertimbangkan hubungan antar kriteria
    • TOPSIS digunakan untuk melakukan perangkingan narapidana berdasarkan nilai ideal positif dan negatif
  • Multi-Role & Role-Based Access Control
    Hak akses dibedakan berdasarkan peran pengguna:
    • Admin: Kelola user, data narapidana, dan periode evaluasi
    • TPP: Kelola kriteria dan bobot (ANP)
    • BIMKEMASWAT: Input nilai pembinaan
    • Wali Pemasyarakatan: Monitoring hasil evaluasi
    • Kepala Lapas: Validasi hasil dan pencetakan laporan
  • Dashboard & Laporan
    Penyajian hasil evaluasi dan peringkat narapidana dalam bentuk tabel dan laporan siap cetak.

🔑Kredensial

  • Admin : admin / admin123
  • TPP : tpp01 / tpp123
  • Bimkemaswat : bimkes01 / bimkes123
  • Wali : wali01 / wali123
  • Kalapas : kalapas01 / kalapas123
  • Note : Jika tidak bisa login dengan kredensial TPP,Bimkes,Wali & Kalapas, silahkan login dengan Kredensial Admin dan lihat kredensial role lainnya.

🧱 Teknologi yang Digunakan

  • Backend: PHP 8.3, CodeIgniter 4 (MVC Architecture)
  • Frontend: AdminLTE 3, Bootstrap 4, jQuery
  • Database: MySQL
  • Authentication: Session-based authentication (login sederhana)
  • Tools Pendukung: DB Beaver, Visual Studio Code

🧠 Aspek Teknis & Arsitektur

  • Arsitektur MVC (Model–View–Controller) untuk menjaga keterpisahan logic
  • Server Side Rendering untuk kemudahan deployment dan maintenance
  • Role-based access menggunakan filter bawaan CodeIgniter 4
  • Query database dirancang sederhana dan efisien
  • Seluruh antarmuka dan pesan sistem menggunakan Bahasa Indonesia

📌 Catatan

Proyek ini dikembangkan sebagai project akademik dan showcase engineering, dengan fokus pada:

  • penerapan metode DSS secara nyata,
  • desain sistem yang modular dan scalable,
  • serta praktik pengembangan web yang rapi dan terstruktur.

By abi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *